Binkam

Polri Buka Kesempatan Emas bagi Putra-Putri Terbaik NTB

×

Polri Buka Kesempatan Emas bagi Putra-Putri Terbaik NTB

Sebarkan artikel ini

 

Mataram – Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) mengundang putra-putri terbaik Nusa Tenggara Barat (NTB), untuk bergabung melalui program penerimaan Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) Polri. Kesempatan ini terbuka bagi mereka yang memiliki latar belakang pendidikan di bidang pertanian, perikanan, peternakan, gizi, dan kesehatan masyarakat. Program ini menawarkan jalur rekrutmen Polri yang bersifat transparan, tanpa pungutan liar, dan bebas dari percaloan.

Jadwal Pendaftaran dan Verifikasi

Pendaftaran dilakukan secara online dan verifikasi berlangsung mulai 11 hingga 17 November 2024. Calon peserta diwajibkan melakukan verifikasi data di Polres/Polresta masing-masing. Polri menegaskan jika seluruh tahapan rekrutmen dilakukan secara gratis dan bebas dari biaya apapun.

Syarat Pendidikan dan Kualifikasi

1. Peternakan: Calon harus memiliki ijazah D-III hingga S-1 dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,70, dari program studi terakreditasi seperti Peternakan, Nutrisi Ternak, Teknologi Pakan Ternak, atau Teknologi Hasil Peternakan.

2. Perikanan: Calon harus lulusan D-III hingga S-1 dari program studi terakreditasi seperti Ilmu Perikanan, Akuakultur, atau Teknologi Hasil Perairan, dengan IPK minimal 2,70.

3. Pertanian: Program ini mencakup lulusan D-III hingga S-1 dengan IPK minimal 2,70 dari jurusan seperti Ilmu Pertanian, Agribisnis, atau Teknologi Pangan, serta lulusan SMK bidang Agribisnis.

Batas Usia dan Tinggi Badan

Calon peserta dari lulusan SMK harus berusia minimal 17 tahun 7 bulan hingga maksimal 22 tahun, sementara lulusan D-III dan S-1 maksimal berusia 28 tahun. Untuk tinggi badan, minimal 163 cm bagi pria dan 157 cm bagi wanita.

Proses Perekrutan yang Transparan

Polda NTB menjamin jika semua proses seleksi bebas dari praktik KKN (Korupsi, Kolusi, Nepotisme) dan menekankan jika rekrutmen sepenuhnya transparan dan bebas biaya. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui situs resmi: www.penerimaan.polri.go.id.

Kabid Humas Polda NTB, AKBP Muhammad Kholid, S.I.K., M.M., Jumat (1/11/2024), mengajak hukrim.ntbtimes.com/tag/generasi-muda/”>generasi muda NTB untuk memanfaatkan kesempatan ini.

“Kami mendorong putra-putri terbaik NTB, yang memenuhi kualifikasi untuk mendaftar. Ini adalah peluang emas untuk berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, dengan latar belakang keilmuan yang mendukung ketahanan wilayah kita,” ujarnya.

Lebih lanjut AKBP Kholid menjelaskan, perekrutan Bakomsus Polri ini juga sejalan dengan visi Asta Cita Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam hal mendukung program Presiden dan Wakil Presiden guna mewujudkan ketahanan pangan nasional dan program swasembada beras.

“Dengan merekrut talenta terbaik di bidang pertanian, perikanan, dan kesehatan masyarakat, diharapkan kualitas pelayanan dan ketahanan pangan di Indonesia, khususnya di wilayah NTB, dapat semakin diperkuat,” ungkapnya.

Polda NTB berharap, dengan merekrut talenta terbaik di bidang pertanian, perikanan, dan kesehatan masyarakat, kualitas pelayanan dan ketahanan pangan di wilayah NTB dapat semakin diperkuat.

“Jangan lewatkan kesempatan ini dan segera daftarkan diri Anda!,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Binkam

Kapolres dan Forkopimda Sumbawa Tinjau Keamanan TPS Pilkada…